Daftar Harga HP Samsung di Bawah 2 Juta

Belakangan ini banyak sekali smartphone keluaran merk Cina yang menghajar pasar Indonesia. Bukan tanpa alasan yang jelas, sebab daya beli di Indonesia sendiri memang tidak sekencang negara lain yang mengedepankan performa dengan harga yang sebanding.

Di negara kita ini lebih banyak kalangan masyarakat menengah ke bawah, sementara harga smartphone performa mentereng agak kurang bersahabat dan dengan hadirnya merk Cina menjadi angin segar.

Walaupun beberapa tipe memberikan performa yang cukup memuaskan dengan harga yang affordable, namun beberapa lainnya pas-pasan dengan harga murah yang mereka tawarkan.

Belakangan ini Samsung juga mulai menyediakan ponsel pintar terbaik mereka dengan harga yang lebih bersahabat. Tujuannya untuk ikut bersaing di pasar entry level, juga untuk memuaskan para penggemar Samsung kelas menengah.

5 Daftar Harga HP Samsung di Bawah 2 Juta

Daftar Harga HP Samsung di Bawah 2 Juta

Berikut adalah daftar HP Samsung dengan harga di bawah 2 juta, dengan spesifikasi terbaik yang bisa menunjang aktivitas harian kita:

1. Samsung Galaxy A11

Dengan harga 1,7 juta Rupiah, kita bisa dapatkan smartphone dengan layar TFT 6,4 inci dan resolusi layarnya 720 x 1560 piksel. Chipsetnya Qualcomm SM4250 Snapdragon 450 (11 nm), didukung CPU yang berupa Octa-core 1.8 GHz dan GPU Adreno 506.

Baterai 4000 mAh dengan memori internal 32/2 GB, microSD sampai 512 GB. Kamera depannya 8 MP dan tiga kamera belakang 13 MP, 5 MP, 2 MP. Sudah fast charging juga, lho.

2. Samsung Galaxy A20s

Yang satu ini dibanderol dengan harga 1,9 juta Rupiah, dan kita akan dapatkan layar IPS LCD 6.5”, dengan chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm). Dukungan CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 dengan GPU Adreno 506, tersedia RAM 3/32 GB dan 4/64 GB.

Kamera belakang dengan lensa wide 13 MP, f/1.8, 27mm, ultra wide PDAF 8 MP, f/2.2, 13mm dan depth censor 5 MP, f/2.2. untuk kamera depan 8 MP dan baterai 4000 mAh.

3. Samsung Galaxy M11

Dipasarkan dengan harga 1,7 juta Rupiah, layarnya PLS TFT 6,4 inci dengan resolusi layar yakni 720 x 1560 piksel. Untuk chipset menggunakan Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm), dengan CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 dan GPU Adreno 506.

Tersedia dalam pilihan 32 GB 3 GB RAM dan 64 GB 4 GB RAM. Memiliki triple kamera belakang yaitu 13 MP + 5 MP + 2 MP dan kamera depan 8 MP. Baterainya besar yaitu 5000 mAh, dengan desain layar Inifinity-O.

4. Samsung Galaxy A20

Ingin layar Super AMOLED 6,4 inci, resolusi 720 x 1560 pixels? Pilih smartphone dengan harga 1,8 jutaan ini. Sudah dibekali chipset Exynos 7884 Octa dengan GPU Mali-G71 MP2, RAM 3/32 da microSD sampai 256 GB. Untuk kamera belakang dual camera 13 MP dan 5 MP, sementara kamera depan 8 MP dengan baterai 4000 mAh.

5. Samsung Galaxy M20

Terakhir dengan harga 1,6 juta, bisa mendapatkan layar PLS TFT 6,3 inci, dengan resolusi 1080 x 2340 pixels dan chipset Exynos 7904 (14 nm). Untuk GPU yang digunakan Mali-G71 MP2, tersedia 3/32 RAM dengan dual camera belakang 13 MP + 5 MP, kamera depannya 8 MP. Baterainya besar lho, yaitu 5000 mAh.

Itulah dia beberapa smartphone Samsung yang bisa didapatkan dengan harga kurang dari 2 juta Rupiah. Sudah pilih mau yang mana?

Tinggalkan komentar